Senin, 28 Oktober 2013

Karang Taruna Balai Raja Perbaiki Jalan Berlubang


Pinggir-Bengkalis
Suara Rakyat Riau

Menanti lambannya bantuan Pemerintah Propinsi dalam memperbaiki kondisi jalan lintas yang berlubang di sekitaran Kel.Balai Raja, Karang Taruna secara swadaya memperbaiki sendiri jalan yang berlubang itu. Perbaikan ini dilakukan karena sudah adanya korban yang jatuh akibat kondisi jalan yang berlubang tersebut. Dan hal ini dilakukan atas kesadaran Karang Taruna sendiri tanpa adanya sedikit pun kepedulian Pemerintah Propinsi. Hal semacam ini seharusnya membuat Pemerintah Propinsi berfikir, apakah harus ada korban yang mati baru empati dari Pemerintah Propinsi itu hadir. Dan apa yang dilakukan oleh Karang Taruna ini merupakan sebuah kepedulian yang tak ternilai. Dan seharusnya ini menjadi contoh bagi Karang Taruna lainyang ada di Kec.Pinggir.

Ketua Karang Taruna Kel.Balai Raja Alen Poltak Silitonga mengatakan, "kondisi jalan tersebut amat buruk, dan hari ini ada salah satu warga kita yang sudah menjadi korban. Kalau kita menanti kepedulian Pemerintah Propinsi, kapan akan diperbaiki kita tidak tahu. Makanya kita beserta Pengurus yang ada memiliki inisiatif untuk memperbaiki sendiri jalan tersebut." jelas Alen kepada Wartawan Suara Rakyat Riau. Adapun jalan yang terletak di RT 01 RW 05 ini memang sangat memprihatinkan. Namun apa yang kita sayangkan adalah perhatian Pemerintah Propinsi sendiri yang seolah tak bergeming dengan buruknya kondisi jalan ini.

Untuk itu, kiranya perhatian Pemerintah Propinsi agar lebih serius dan dianantikan aksi nyatanya terhadap buruknya kondisi jalan lintas ini. Kita harapkan juga agar jangan ada lagi korban berikutnya yang menjadi tumbal atas keboborokan proyek Pemerintah Propinsi ini.(017)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar