Suara Rakyat Riau
- Pekerjaan Proyek Sesuai Dengan Schedule
- Pengetesan Kualitas Pekerjaan Diduga Belum Dilakukan.
Beberapa Proyek Paket sudah mulai banyak yang telah diselesaikan oleh Kontraktor Pemda Bengkalis, salah satu contoh yang di temukan oleh SRR yaitu proyek peningkatan Infrastruktur di daerah Desa Titian Antui dan Balai Raja yang mana ada 6 Paket Proyek yaitu :
1. Jalan Pelita Titian Antui
2. Jalan Mesjid Titian Antui
3. Jalan Murai Titian Antui
4. Jalan Jambu Titian Antui
5. Jalan Kutilang Titian Antui
6. Jalan Kelompok Tani Balai Raja
Saat ini Jalan Kelompok Tani masih dalam tahap Penyelesaian oleh kontraktor. diharapkan proyek ini dapat selesai sesuai dengan schedule yang telah di tetapkan oleh Pemda Bengkalis dan juga dalam proyek ini benar-benar dapat dipertanggung jawabkan Kualitas pekerjaan agar tidak merugikan keuangan negara termasuk tidak menyusahkan masyarakat dalam menikmati pembangunan ini.
saat di temui awak media SRR kepada salah satu perwakilan kontraktor dilapangan mengatakan bahwa saat ini proyek ini hampir selesai hanya ada beberapa gorong-gorong yang sedang di kerjakan agar pungsi jalan tidak mengganggu aliran air yang bisa menyebabkan genangan air dan mengakibatkan banjir.
Mengenai kualitas pekerjaan diduga masih belum diambil sample atau test beton oleh pengawas konsultan proyek Pemda, jalan-jalan yang telah selesai juga diharapkan di cek kembali mengenai kualitasnya seperti fungsi jalan tersebut apakah sesuai dengan Bestek.
Masyarakat dan Awak Media Mengharapkan Kepada Kontraktor, Konsultan dan Pemerintah yang diwakili Oleh Kepala Desa dan Camat Pinggir dapat benar-benar memamfaatkan Anggaran APBD ini dengan benar sehingga tidak terjadi Korupsi yang merugikan negara dan Masyarakat. (*005)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar