Tanah Putih – Rohil
SUARA RAKYAT RIAU
- Diduga Ada Penggelapan Bantuan Oleh Aparat Desa/ Kepenghuluan.
- Aparat Pemerintah Seharusnya Melayani Masyarakat Dengan Baik dan Amanah.
Masyarakat
dusun pagar harapan kepenghuluan sintong pusaka kecamatan tanah putih Kabupaten Rokan hilir tidak pernah
menerima RASKIN atau BLSM. Menurut
keterangan warga, selama
pergantian penghulu kami tidak lagi menerima bantuan apapun dari pemerintah setempat, sementara dusun sebelah kami sampai sekarang masih menerima bantuan dari pemerintah
setempat, yang sangat
di herankan lagi di RW 01, RW
02, RW 03 dan RW 04 kepenghuluan sintong
pusaka setiap ada bantuan dari pemerintah daerah tetap saja mendapatkan, tapi kami yang di
dusun pagar harapan RW 05 dan RW 06 sampai sekarang warganya tidak pernah mendapatkan bantuan apapun
dari pemerintah daerah.
Hal tersebut telah kami pertanyakan kepada RT
dan RW kami, jawabannya nanti
akan kami pertanyakan kepada Penghulu, selanjutnya menurut keterangan Ketua RW 05 Bapak
MY.Siagian menjelaskan, sayapun heran dengan kejadian ini, saya saja beli beras miskin
dari desa sebelah dari Pak Ali
hasibuan ketua RT Dusun Candi,
padahal desa kami bersebelahan, jadi malu
saya warga saya, pasti
dianggap warga saya, saya tidak mau mengurus masalah ini, sebenarnya
gak perlu saya tanyakan kepada penghulu ujar Pak
MY Siagian, kalaulah memang ada bantuan
pastikan di kabari beliau kepada kami sebagai aparat pembantu di dusun. (*027)
Berita Di Facebook
Berita Di Facebook
Tidak ada komentar:
Posting Komentar