DUMAI - SRR
Dalam
rangka meningkatkan hubungan keakraban serta silahturahmi sekaligus
pertukaran informasi dibidang pendidikan, giliran sekolah yang ada
dinegeri jiran 'Malaysia' mengunjungi sejumlah sekolah di Kota Dumai.
Rombongan dengan 23 murid dan beberapa guru pendamping ini, Kamis(21/3)
siang dari Sekolah Menengah Sains Muar Johor Malaysia.
Rombongan dari negeri jiran ini,
langsung disambung di Pelabuhan Dumai pada Kamis (21/3) siang dan menuju
ke SMPN 2 Dumai. Dilanjutkan temu ramah di Kantor Dinas Pendidikan Kota
Dumai bersama Kadisdik Drs. H. Sya'ari, MP serta jajaran dan segenap
perwakilan sekolah.
Tiga sekolah yang dikunjungi murid-murid
Sekolah Menengah Sain Muar Johor ini antara lain SMPN 2, SMAN 2 dan
SMAN Binsus Kota Dumai. "Pemko Dumai melalui Dinas Pendidikan tentu saja
memberikan apresiasi atas Kehadiran rombongan dari Sekolah Menengah
Sain ini ke Kota Dumai.
Sebelumnya memang, sekolah yang ada di
Kota Dumai sudah mengunjungi ke sekolah tersebut di Malaysia. Ya,
seperti ini sebagai kunjungan balasan dari mereka dan mudah-mudahan
kedepannya hubungan silahturahmi dibidang pendidikan lebih baik
lagi,"Ujar Sya'ari.
Adapun rangkaian acara yang diikuti
setelah mengunjungi SMPN 2 Dumai, dilanjutkan Jumat (23/3) pagi
mengunjungi SMAN 2 Dumai dan siangnya ke SMAN Binsus Kota Dumai,
sedangkan malamnya merupakan Malam keakraban yang digelar di Aula SMPN 2
Dumai kemudian Sabtu (23/3) pagi romboingan Sekolah Menengah Sain ini
meninggalkan Kota Dumai.
"Besar harapan kita dengan kunjungan
antar sekolah ini dapat memberikan kontribusi positif serta banyak
pengalaman bisa dipetik, dan mungkin bisa diterapkan pada sekolah
masing-masing kedepan, kemitraan seperti ini diharapkan terus
berlangsung, "tukas Kadisdik.(Humas)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar