Rabu, 28 Mei 2014

DUMAI SIAP SAMBUT RAKORNAS APEKSI 2014


DUMAI – SRR
   Sebagai tuan rumah Indonesia City Expo (ICE) Tahun 2014, Pemerintah  Kota Dumai terus mematangkan persiapan pelaksanaan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (Apeksi) X yang akan dihadiri sebanyak 98 Walikota se-Indonesia. Panitia penyelenggara  terus bergegas membenahi Taman Bukit Gelanggang (TBG) Dumai yang semula memprihatinkan. Saluran air yang biasanya tersumbat juga sudah mulai diperbaiki. Sederatan tenda stan juga sudah dipasang. Pedagang kaki lima yang biasanya bebas masuk dan berjualan juga mulai ditata rapi. Umbul-umbul, baliho serta media publikasi lainnya sudah mulai dipasang di sekitaran TBG Dumai karena hari ini, (19/5) tamu-tamu dari seluruh kota se-Indonesia akan tiba di Kota Dumai.
   Rakernas Apeksi dapat menguntungkan Kota Dumai  dalam bidang ekonomi dan sebagai ajang bertukar informasi dan promosi kota ini ke tingkat nasional. Wako Dumai mengharapkan dukungan dari berbagai elemen masyarakat untuk mensukseskan kegiatan nasional ini dan bisa menikmati berbagai kegiatan ICE dan Dumai City Expo. 
  “Hingga kini tak ada masalah, persiapan pelaksanaan Rakernas Apeksi yang dirangkai dengan kegiatan Indonesia City Expo (ICE) pada 21-25 Mei 2014 berjalan lancar,”  ujar WaliKota Dumai, Khairul Anwar.
   Wako menambahkan, Apeksi merupakan wadah yang bertujuan untuk membantu anggotanya dalam mempercepat pelaksanaan otonomi daerah dan menciptakan iklim yang kondusif bagi kerjasama antar pemerintah daerah. Selain itu, juga bertujuan untuk memperjuangkan kepentingan anggota guna peningkatan akselerasi kesejahteraan masyarakat melalui demokrasi, peran serta masyarakat, keadilan dan pemerataan yang memperhatikan potensi dan keragaman daerah.
  Kabag Humas dan Infokom Kota Dumai, Muhammad Wazir mengatakan, semua persiapan Indonesia City Expo (ICE) dan Rakernas Apeksi 2014 di Dumai sudah fix dan Senin (19/5) tamu-tamu dari seluruh kota se-Indonesia mulai berdatangan. Mulai dari penginapan hingga transportasinya, sudah disiapkan sedemikian rupa. Minggu (18/5) sudah 77 daerah yang mengkonfirmasi akan hadir, beberapa kota lainnya juga akan datang namun belum mengkonfirmasi ke pihak panitia.
   "Dari 98 kota, saya yakin akan hadir semuanya. Tidak ada lagi kendala berarti, panitia siap melayani tamu-tamu kita, dan kita tetap mengecek konfirmasinya setiap hari." imbuh Wazir. 
   Pihak panitia akan menjemput tetamu ke Pekanbaru. Dari Pekanbaru menuju Dumai Panitia mengarahkan jalan melalui Siak Sri Indrapura karena jalur Dumai-Duri-Pekanbaru kerap macet sehingga dikhawatirkan tamu lambat dijalan. untuk transportasi 98 Walikota se-Indonesia, panitia menyediakan 98 unit kendaraan mobil Toyota Innova  sehingga tidak ada yang dikhawatirkan lagi. 
   "Semua penginapan, fasilitas transport dan jamuan tetamu sudah ready. Secara prinsip, tidak ada lagi kendala," ujar Wazir.(Humas)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar