SRR - DUMAI
DUMAI – Walikota Dumai, H. Khairul Anwar Selasa (2/7/2014) malam kemarin
menyerahkan bantuan untuk pembangunan masjid Rp25 juta ke pengurus
Masjid Nurul Falah di BTN Taman Mitra Kelurahan Bukit Timah Kecamatan
Dumai Selatan.
Bantuan pembangunan masjid/mushalla disalurkan pemerintah melalui bagian
kesejahteraan rakyat (Kesra) sebagai wujud kepedulian pemerintah
terhadap pembangunan umat dalam upaya mensukseskan salah satu Visi Kota
Dumai 2015 yakni menjadikan Dumai sebagai kota berbudaya melayu yang
agamais. Bantuan itu diserahkan melalui kegiatan safari ramadhan yang
diselenggarakan setiap tahun di bulan ramadhan.
“Bantuan ini sebagai wujud kepedulian pemerintah terhadap pembangunan
umat dalam upaya mensukseskan salah satu Visi Kota Dumai 2015 yakni
menjadikan Dumai sebagai kota berbudaya melayu yang agamais.” Kata
Walikota
Pada kesempatan itu, Walikota juga berharap pengurus Masjid dapat
manfaatkan bantuan yang diserahkan Pemerintah dengan sebaik-baiknya
untuk keperluan melanjutkan pembangunan Masjid/Mushalla. Selanjutnya
Walikota menghimbau kepada jemaah agar meramaikan Mesjid sebagai tempat
melaksanakan ibadah terlebih dibulan Ramadhan.
Dijelaskan Walikota, bantuan pembangunan masjid dan mushalla dalam
agenda safari ramadhan merupakan program rutin yang dilaksanakan
Pemerintah melalui bagian Kesra. Semoga dengan adanya bantuan ini dapat
bermanfaat membantu proses pembangunan mesjid/musholla sehingga dapat
meringankan beban pendanaan pembangunan mesjid/mushalla
Lanjutnya, membangun Mesjid merupakan perkara yang mudah, namun adalagi
yang lebih penting, meramaikan Mesjid, karna masalah yang paling berat
saat ini adalah memakmurkan Mesjid, oleh karena itu, saya berharap
kepada para ulama agar mengajak masyarakat untuk bersama-sama
memakmurkan mesjid. Apalah artinya kemegahan Mesjid bila jemaahnya tidak
ada. Inilah tantangan para ulama bagaimana mengajak masyarakat
memakmurkan masjid.
Walikota mengajak seluruh Masyarakat agar menjadikan bulan puasa,
sebagai ajang untuk mempererat ukhuwah islamiyah di antara sesama kaum
muslimin dan segenap komponen masyarakat Kota Dumai. Serta mengajak
masyarakat muslim untuk bersama-sama mengisi berbagai kegiatan keagamaan
dimesjid selama bulan Ramadhan, seperti menghidupkan malam-malam
ramadhan dengan sholat taraweh dan witir secara berjamaah serta
mengumandangkan bacaan alqur'an (tadarus)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar