Kamis, 28 November 2013

HASIL PEMUNGUTAN SUARA CAGUBRI DESA MUARA BASUNG MUTLAK DI RAIH NO URUT 2

  • KEMENANGAN MUTLAK DI RAIH CAGUBRI NO URUT II.
  • KAPOLRES BENGKALIS TURUN LANGSUNG KE TEMPAT PENGHITUNGAN SUARA DI DESA MUARA BASUNG.

PINGGIR- SRR-(*018)
   Sesuai dengan perintah KPU Kabupaten Bengkalis ketua PPS (Panitia Pemungutan Suara) Desa Muara Basung untuk melakukan sidang pleno hasil pemungutan suara se Desa Muara Basung yang dilaksanakan di aula kantor Desa Muara Basung.Sidang tersebut dipimpin langsung oleh Ketua PPS Desa Muara Basung Bapak ZAKIR dan dihadiri oleh Kapolsek Kecamatan Pinggir Hendrik Sitompul yang didampingi oleh Kanit Reskrim Polsek Pinggir Bapak B.Purba,SH beserta anggota.
     Berdasarkan hasil pemungutan suara dari TPS 1 sampai TPS 15 Desa Muara Basung suara terbanyak diperoleh pasangan nomor  urut- 2 yaitu H. ANAS MAKMUN dengan jumlah suara 2976 suara, sedangkan pasangan Nomor urut 1 yaitu Bapak HERMAN ABDULLAH dengan jumlah suara 626 suara.Dengan demikian untuk Desa Muara Basung pasangan nomor urut-2 menang mutlak sesuai dengan hasil penghitungan suara rapat  pleno yang dipimpin oleh Bapak ZAKIR,Adapun rapat pleno tersebut dilaksanakan sesuai dengan jadwal yaitu jam 14.30 wib di Kantor Desa Muara Basung.
     Berdasarkan hasil konfirmasi awak media SRR dengan Bapak Kepala Desa Muara Basung AL AZMI kemenangan nomor urut 2 semata-mata murni hasil pilihan masyarakat sesuai dengan kinerja yang telah terbukti di wilayah kerja pasangan Nomor-2 tersebut (Rohil) yang mana Pak ANAS MAKMUN adalah Pejabat Bupati Rokan Hilir Provinsi Riau,hasil kinerjanya dapat dirasakan sampai masyarakat kelapisan bawah.
      Pemuka masyarakat Dusun 3 Sialang Muda Desa Muara Basung Bapak H. BAHARUDDIN berharap dengan terpilihnya pasangan Nomor Urut – 2 menjadi Gubernur Provinsi Riau dapat meneruskan apa yang telah dilakukan beliau di Rokan Hilir untuk dapat dirasakan seluruh masyarakat Provinsi Riau, amin.
Selang beberapa menit kemudian setelah selesai rapat pleno yang dipimpin langsung oleh Ketua PPS Desa Muara Basung Bapak ZAKIR tibalah rombongan Bapak Kapolres Bengkalis beserta anggota yang dipimpin langsung oleh Bapak Kapolres (AKBP ANDRI ARI WIBOWO, SIK, MH, MSi) adapun kedatangan Bapak Kapolres Bengkalis berserta anggota ke Desa Muara Basung untuk meninjau sejauh mana keamanan tentang pelaksanaan pemilihan Cagub dan Cawagub Provinsi Riau di Kecamatan Pinggir khususnya di Desa Muara Basung.
      Berdasarkan keterangan Ketua PPS Desa Muara Basung (BAPAK ZAKIR) kepada Bapak Kapolres Bengkalis bahwasanya pelaksanaan pemungutan suara di Desa Muara Basung aman dan terkendali. Setelah melakukan perbincangan kepada ketua PPS Desa Muara Basung (Bapak ZAKIR) Bapak Kapolres Bengkalis (AKBP ANDRI ARI WIBOWO, SIK, MH, MSi) langsung bersilaturahmi dengan Bapak Kepala Desa Muara Basung (AL-AZMI) yang pertemuan tersebut dilaksanakan diruangan Kantor Kepala Desa Muara Basung.
       Dalam silaturahmi tersebut terlihat Bapak Kapolres Bengkalis (AKBP ANDRI ARI WIBOWO, SIK,MH,MSI) beserta anggota terlihat akrab ketika mereka membicarakan tentang keamanan pada saat pemungutan suara dilaksanakan. Kedua pemimpin tersebut Bapak Kepala Desa Muara Basung (AL-AZMI) dan Bapak Kapolres Bengkalis (AKBP ANDRI ARI WIBOWO,SIK,MH,MSi) terlihat sangat merakyat ketika mereka saling berbincang di dalam ruangan terbuka.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar