BENGKALIS - Bupati Bengkalis, Ir H Herliyan Saleh menegaskan bahwa
tujuan ia membawa para kepala dinas dan kepala badan ikut Safari Ramadan
bersamanya, agar para stafnya mengetahui kondisi di lapangan serta apa
yang dibutuhkan oleh masyarakat sehingga bisa dituangkan melalui program
pembangunan yang bermanfaat untuk masyarakat luas.
“Bukan sebaliknya untuk meninggalkan pekerjaan kantor atau asal
ikut-ikut saja. Justru sebaliknya mereka saya bawa agar mengetahui
kondisi yang terjadi di masyarakat dan apa yang dibutuhkan masyarakat.
Golnya adalah program yang disusun tahun 2015 nanti benar-benar
menyentuh dan dibutuhkan oleh masyarakat,” ujar Bupati Bengkalis H
Herliyan Saleh melalui Kabag Humas Andris Wibowo kepada wartawan, Rabu
(2/7/14).
Menurut Kabag Humas, tidak benar kalau ada informasi yang berkembang
bahwa para kepala dinas dan badan ini meninggalkan pekerjaan hanya untuk
mendampingi Bupati Safari Ramadan ke desa-desa. Justru sebaliknya, para
kepala dinas dan badan ini bekerja menjaring aspirasi di masyarakat.
“Kalau untuk urusan administrasi, ada staf yang mengerjakan di kantor
dan itu tidak akan mengganggu. Keikutsertaan para kepala dinas dan
kepala badan bersama Pak Bupati tidak akan mengganggu kerja di kantor,”
ujar Kabag Humas.
Ditambahkan Kabag Humas, Bupati dalam beberapa kesempatan Safari Ramadan
selalu menyampaikan bahwa ia berharap melalui kegiatan ini para kepala
dinas dan badan mengetahui kondisi di lapangan dan apa yang dibutuhkan
oleh masyarakat sehingga bisa dituangkan melalui program pembangunan
yang bermanfaat untuk masyarakat luas.
“Saya sengaja memboyong para kepala dinas dan badan. Tujuannya agar
mereka mengetahui dan melihat langsung persoalan yang terjadi di tengah
masyarakat serta program apa saja yang dibutuhkan oleh masyarakat. Tidak
hanya menerima laporan staf, tanpa tahu kondisi ril di lapangan,” tegas
Bupati seperti disampaikan Kabag Humas.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar