BENGKALIS- Bupati Bengkalis Herliyan Saleh menyerahkan dua penghargaan
kepada Kapolres Bengkalis AKBP Andry Wibowo, Selasa (1/7/14). Penyerahan
penghargaan ini dilakukan disela-sela puncak memperingati Hari Ulang
Tahun (HUT) Bhayangkara ke-68 di Halaman Mapolres Bengkalis.
Kedua penghargaan tersebut berupa piagam penghargaan partipasi dan kerja
sama dalam penanggulangan kebakaran hutan dan lahan (Karhutla).
Kemudian penghargaan atas kerja sama dalam penanggulangan penyalahgunaan
dan peredaran narkoba.
"Kami dapat merasakan kinerja jajaran Polres Bengkalis, terutama dalam
penanganan Karhutla serta penanggulangan peredaran narkoba. Jadi sudah
sepantasnya, memberikan penghargaan kepada Kapolres Bengkalis", ungkap
Bupati Bengkalis Herliyan Saleh di sela-sela peringatan HUT Bhayangkara
ke-68.
Kemudian terkait penghargaan penanggulangan dan pencegahan peredaran
narkoba. Bupati Bengkalis Herliyan mengatakan, wilayah Kabupaten
Bengkalis sangat rentan dan rawan dengan peredaran narkoba. Sejauh ini
jajaran Polres Bengkalis telah berhasil menangkap dan menggagalkan
peredaran narkoba. Disamping itu, Polres Bengkalis bersama Badan Narkoba
Kabupaten (BNK), serta Kesbangpol gencar melakukan sosialisasi tentang
pentingnya menghindari narkoba.
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bengkalis secara tegas akan menerapkan zero narkoba di kalangan PNS. Dari berbagai kasus yang ditangani jajaran Polres Bengkalis, terdapat oknum PNS yang diringkus. "Kami komitmen menerapkan zero PNS terlibat narkoba. Salah satunya menerapkan tindakan tegas kepada pengedar, pengguna dan pemakai", tegas Bupati Herliyan.
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bengkalis secara tegas akan menerapkan zero narkoba di kalangan PNS. Dari berbagai kasus yang ditangani jajaran Polres Bengkalis, terdapat oknum PNS yang diringkus. "Kami komitmen menerapkan zero PNS terlibat narkoba. Salah satunya menerapkan tindakan tegas kepada pengedar, pengguna dan pemakai", tegas Bupati Herliyan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar