BENGKALIS- Bupati Bengkalis Herliyan Saleh kembali melaksanakan Safari
Ramadhan 1435 H/2014 M. Kali ini di Masjid Jamiatul Mukhlasin, Desa
Simpang Ayam, Kecamatan Bengkalis, Selasa (1/7/14).
Kunjungan tersebut, Bupati Herliyan Saleh didampingi Sekretaris Daerah
(Sekda) Burhanuddin, para Assisten Setdakab Bengkalis, pimpinan SKPD di
lingkungan Pemkab Bengkalis.
"Dengan maksud dan tujuan, Kami dapat bersilaturrahim dengan masyarakat.
Sebelumnya, kegiatan seperti ini sudah dilaksanakan seperti di Desa
Kelemantan, Ketamputih. Dengan kegiatan ini Kami berharap dapat
mendengarkan, apa saja yang ada keluhan-keluhan dari masyarakat dan
supaya masyarakat ada perubahan yang lebih baik,” ungkap Bupati Herliyan
menyampaikan sambutan.
Bupati Herliyan menambahkan, terkait Sekolah Menengah Kejuruan (SMK)
yang ada di Desa Simpang Ayam, Pemkab Bengkalis telah menyiapkan Sekolah
Tinggi Maritim (Politeknik) yang pertama di Riau. “Kami sudah membuat
Sekolah Tinggi Maritim atau Politeknik. Tahun ini sudah dianggarkan dana
yang cukup besar, dan Kami berharap anak tempatan berminat dan ini yang
pertama di Provinsi Riau," imbuh Bupati Herliyan.
Dalam safari ini, Pemkab Bengkalis melalui Dinas Sosial juga menyerahkan
santunan kepada 10 orang anak yatim, 11 orang kaum dhuafa, serta
penyerahan bantuan kebersihan seperti sabun, odol gigi, sembako, tiga
unit kursi roda dan bantuan kepada 35 orang anak Panti Asuhan Dayang
Darma.
Kemudian kesempatan ini Dinas Perindustrian dan Perdagangan
(Disperindag), juga memberikan bantuan peralatan kepada pelaku Industri
Kecil Usaha (IKM) Tenun Kelompok Tenun Emas dan Kelompok Cita Karya,
serta Pengrajin/Kelompok Anyaman Pandan Sri Indah.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar