Rabu, 26 Februari 2014

KUNJUNGAN WARTAWAN SRR KESEKOLAH SDN 02 LUBUK JERING

SIAK - SRR
(*053)

        Untuk pertama kalinya Wartawan SUARA RAKYAT RIAU(SRR) berkunjung ke SDN 02 Lubuk Jering dan bertemu langsung Kepala Sekolahnya yaitu Bapak AHMAD DEROBI, Spd, dan Guru-Guru yang bertugas di Sekolah tersebut.
    Dari tinjauan wartawan SRR tersebut dapat dilihat bahwa susunan dari sekolah tersebut sangat bagus dan Tata sekolah tersebut sangat rapi, dari ruang kelas tempat mengajar sampai ke perpustakaannya. Salah satu Guru yang di Wawancara oleh Wartawan SRR yaitu Bapak ZULMAN,
    Tentang seputar sekolah tersebut beliau sangat terbuka dan tidak ada yang di tutupi, baik dari masalah kerja di sekolah sampai Dana yang masuk ke sekolah, semua  Transparan, beranjak dari Bapak ZULMAN langsung menemui Kepala Sekolahnya Bapak AHMAT DEROBI, Spd. di ruangannya, untuk bersilaturahmi dan memperkenalkan diri, diruangan kepala sekolah tersebut.
   Wartawan SRR melihat papan yang bertuliskan tentang daftar Gaji guru beserta jabatannya yang bertugas di sekolah tersebut, maka timbul pertanyaan Wartawan SRR "mengapa Pak Angka Gaji yang di terima oleh Bapak dan Guru-Guru lain nya, di publikasikan? beliau menjawap sederhana, biar Publik dan Masyarakat tau berapa yang di terima setiap Bulan oleh guru-guru dan kepala Sekolahnya."tutur beliau",
  Seharusnya sekolah SDN 02 LUBUK JERING INI jadi contoh dengan sekolah lainnya, khususnya di Kabupaten Siak, Tapi tidak semuanya yang seperti itu, banyak sekali sekolah yang menutupi dana yang masuk kesekolah dan jelek di mata Publik apa lagi Masyarakat yang khususnya orang tua yang tidak ambil tau tentang dimana Anak-Anak mereka belajar.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar