Jumat, 28 Februari 2014

Bupati Kuansing Buka Secara Resmi “Musrenbang”sekaligus Peresmian Kantor Camat Sentajo Raya

KUANSING, SENTRA - SRR 
(*049)
 
          Bupati Kuantan Singingi H.Sukarmis membuka secara resmi Musyawarah Rencana Pembangunan      ( Musrenbang) Kecamatan Sentajo Raya (24/02).

        Turut Hadir Dalam Acara Ini Ketua DPRD Kuansing Muslim, S.Sos, Beserta Beberapa Anggota Dewan, Tokoh Masyarakat Yang Juga Salah Satu Pendiri Kabupaten Kuansing Bapak Prof. Dr. Suardi, Sekda  Beserta Seluruh Kadis Pemerintahan Kab. Kuansing, Seluruh Camat Beserta Upika, Para Guru Dan Ribuan Masyarakat Yang Berada Di Lingkungan Kec.Sentajo Rayajuga Turut Hadir Untuk Memeriahkan Acara Ini.

          Selain Musrenbang,acara ini juga sekaligus untuk meresmikan Kantor Camat Sentajo Raya yang baru dibangun, Puskesmas kecamatan dan kantor kepala desa Muaro Sentajo.

          Dalam sambutannya H.Sukarmis menyampaikan terimakasih kepada masyarakat Kec, Sentajo Raya yang telah membuat acara yang sedemikian meriah. Dengan hiburan tarian – tarian daerah dan penampilan kesenian Reog. Selain itu Bupati juga menyampaikan harapannya dengan adanya acara musrenbang ini bisa menampung aspirasi masyarakat dalam pembangunan didaerahnnya masing- masing.

          Dalam kesempatan ini tokoh masyarakat Prof. Dr. Suardi juga didaulat menyampaikan kata sambutan berkenaan dengan Peresmian Kantor Camat Sentajo Raya. “ini adalah mimpi yang menjadi nyata. Akhirnya Sentajo menjadi kecamatan walau menunggu selama sembilan    ( 9 ) tahun ungkap mantan Rektor salah satu perguruan tinggi di Riau ini dengan penuh semangat. Mudah – mudahan Kecamatan Sentajo Raya bisa bersaing dengan daerah lain dalam pembangunan diberbagai lini. Dan seperti cita – cita kami dari dulu untuk menjadikan Sentajo Sebagai Pioner dan simbol pembangunan dan perekonomian kuansing akan terwujud suatu hari. Jika ingin semua angan itu tercapai, kuncinya hanya satu, semua harus kompak, bersatu dan bergotong – royong, ungkap Prof. Suardi menambahkan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar