Selasa, 04 Februari 2014

MANAGEMENT DAN KARYAWAN RIAU ANDALAN PULP PAPER (RAPP) MENYALURKAN BANTUAN KEMANUSIAAN TERKAIT KORBAN BENCANA SINABUNG DI SUMATERA UTARA

  • BANYAK BAHAYA YANG MENGANCAM KEHIDUPAN MANUSIA
  • GUNUNG SINABUNG KEMBALI ERUPSI SEHINGGA MENGAKIBATKAN BANYAK KORBAN JIWA SEMAKIN BERTAMBAH
PANGKALAN KERINCI-SRR
(*050)

   Keluarga besar dan Mangement RAPP, bekerjasama dengan Tanoto Foundation untuk menyalurkan bantuan kemanusiaan kepada korban bencana Sinabung di Sumatra Utara tepatnya di Tanah Karo. Adapun bentuk bantuannya adalah uang tunai sebesar 83jt, paket sembako dan lain2. Dalam hal ini keluarga besar Paguyuban Karo Riau komplek juga mempunyai peranan besar dalam penggalangan dana kemanusiaan tersebut. Utusan dari pihak Management bapak H.Abdullah. beliau selaku koordinator tim keberangkatan ke Sinabung menyatakan"kondisi dan  keadaan lokasi pengungsian sangatlah memprihatinkan saat ini, banyak rumah dan ladang penduduk yang hancur berantakan di terpa letusan erupsi Gunung Sinabung"ungkap beliau.
      Ketika melakukan peninjauan ke lokasi radius 5 km tim wartawan dari media SRR juga turut serta. Yang mana tim media SRR mencoba meninjau lokasi rumah-rumah yang hancur serta banyaknya ladang-ladang yg punah disekitar Sinabung. Pada kesempatan lain koordinator tim bapak H. ABDULLAH juga turut memberikan siraman Rohani (tausyiah) kepada para pengungsi di masjid Agung Kabanjahe sebagai masukan pencerahan kepada para pengungsi yang telah menjalani 3 bulan lebih berada dalam tempat-tempat pengungsian yang tentunya sangat menderita. Agar masyarakat yang mengungsi karena rumah mereka telah hancur di hantam letusan Gunung Sinabung yang sangat dahsyat dapat tabah dan sabar dalam menjalani ujian dari Yang Maha Esa dengan di turunkannya bencana letusan Gunung Sinabung. Tetapi ternyata masih ada sebagian warga yang masih tetap bersikeras untuk tinggal di wilayah yang sudah di evakuasi untuk menjaga ternak dan rumah mereka yang masih ada.
      Letusan Gunung Sinabung yang berupa batu-batu panas ini mengakibatkan banyak atap rumah warga yang berlubang, sehingga peningkatan pengungsi pun semakin bertambah saja. Padahal sebelumnya Gunung Sinabung ini telah di prediksi sudah tidak aktif lagi. Namun kenyataannya berbalik, bahkan akibat bencana tersebut ratusan rumah bahkan ribuan rumah hancur musnah karena Letusan Gunung Sinabung yang sangat tidak terkendali lagi. Adapun penyampaian bapak H.Abdullah kepada para pengungsi Gunung Sinabung"Semoga dengan adanya bantuan ini dapat memberikan manfaat bagi para pengungsi dan sedikit meringankan derita yang sedang melanda penduduk yang bertempat di sekitar Gunung Sinabung"ungkap beliau.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar