Jumat, 27 September 2013

SETIAP PROYEK HARUS MELAPOR




Lurah Balai Raja: Setiap Proyek Harus Melapor - Terkait Ada Indikasi Proyek Yang Tak Melapor


Balai Raja, Pinggir-Bengkalis
SRR

Keberadaan proyek yang masuk di setiap desa dan kelurahan pada dasarnya memang sangat baik. Dan seyogyanya manfaat dari pembangunan proyek itu dapat langsung manfaatnya disentuh oleh masyarakat. Namun terkadang banyak proyek yang bergulir malah dapat menimbulkan masalah dan terkadang terkesan "melangkahi" aparat desa atau kelurahan itu sendiri.Sebagai contoh adalah proyek yang sedang bergulir di Kelurahan Balai Raja. Yang mana proyek yang sedang berjalan saat ini pengerjaannya sampai detik ini tak pernah melapor kepada Lurahnya sendiri. Hal ini diakui oleh Lurah Balai Raja H.Amiruddin,SH kepada wartawan SRR, "sampai saat ini belum ada mereka (pihak kontraktor, red) kepada saya. Saya pun heran". Menelaah kalimat pernyataan dari Lurah Balai Raja ini sangatlah mencengangkan kita.sekali.Bagaimana tidak mencengangkan, selaku pimpinan di Kelurahan itu sendiri beliau sebenarnya sudah merasa "dilangkahi" oleh perusahaan itu sendiri.

Gambaran seperti ini pada dasarnya adalah sudah menjadi penyakit tahunan. Karena hampir setiap tahunnya sering terjadi. Bukan hanya di Kelurahan Balai Raja saja.Dan kondisi seperti ini hendaknya mendapat perhatian serius dari pihak-pihak terkait dalam hal ini Camat serta UPTD Pekerjaan Umum di kecamatan itu sendiri.

Seharusnya keadaan seperti ini tak perlu terjadi, bila setiap proyek yang masuk di Kelurahan itu melapor dan diketahui keberadaan dan pengerjaanya oleh Lurah tersebut. "kita bukan melarang atau pun usil. Yang kita takutkan adalah jangan nanti kalau terjadi masalah dilapangan barulah pihak kontraktor tersebut mengadu kepada kita.Kita memang pelayan masyarakat bukan pelayan masalah." sambung beliau. Setiap tahun kondisi seperti ini sering terjadi hampir disetiap desa dan kelurahan.

Untuk itu kita harapkan kedepannya kepada pihak kontraktor yang memiliki proyek harus melaporkan dulu kegiatannya kepada pihak desa atau pun kelurahan.Ini dilakukan agar jangan terjadi hal-hal yang tak diinginkan dan juga menjadi satu bentuk jalinan kerja sama yang baik.(017)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar