Sabtu, 07 September 2013

K.U.A,KECAMATAN PINGGIR MINIM BIAYA OPERASIONAL

K.U.A,KECAMATAN PINGGIR MINIM BIAYA OPERASIONAL  


  • KURANGNYA PERHATIAN PEMKAB BENGKALIS & KEMENAG. 
  • KUA ADALAH UJUNG TOMBAK KEMENAG. 
  • Berstatus Menumpang, KUA Kecamatan Pinggir Tidak memiliki Anggaran Dana Yang Cukup Untuk Perawatan Bagian-bagian Gedungnya Yang Rusak. 


WALJIBER.S-SRR BENGKALIS-PINGGIR   
    Dalam pembentukan karakter dan peradaban Insani serta Bangsa,AGAMA sangatlah penting karena peranan Agama dalam peningkatan kualitas pribadi u 
mat beragama, peningkatan harkat dan martabat umat beragama dalam membangun jati diri Bangsa, peningkatan peran umat beragama dalam membangun harmoni antar peradaban, penguatan peran lembaga sosial keagamaan, dan peningkatan peran agama dalam pembangunan Nasional.

     Hal tersebut diantaranya berurusan dengan ‘Kantor Urusan Agama’ ( KUA ). Dimana KUA yang merupakan salah satu ujung tombak Kemenag, tentunya sangat berperan langsung kepada masyarakat dalam berbagai urusan mengenai agama. Dan sudah pasti juga, berperan langsung dalam pembentukan karakter dan peradaban Bangsa,Akan tetapi bagaimana peran tersebut dapat dilaksanakan dengan baik apabila sampai saat ini KUA tidak memiliki biaya operasional yang memadai, seperti untuk biaya listrik, air dan sebagainya. Segala keperluan yang ada harus di biayai sendiri, sementara bantuan dari pusat tidak mencukupi untuk menutupi volume kebutuhan kegiatan dan ketenagaan yang ada di KUA Kecamatan Pinggir ini. 
     Permasalahan tersebut sedang berlangsung di KUA Kecamatan Pinggir, Kabupaten Bengkalis-RIAU,menurut Pantauan Suara Buruh Nasional inilah satu satunya KUA yang tidak memiliki anggaran dana yang cukup untuk menutupi volume kebutuhan kegiatan dan ketenagaan yang ada. Apalagi untuk merawat gedung KUA tersebut. Seperti, atap gedung yang bocor, tidak memiliki persediaan sumber air yang memadai, dinding pagar pembatas gedung yang tampak sudah longsor, serta air hujan yang merembes masuk ke kantor KUA apabila turun hujan. 
     Drs.H.Syamsir.JS, Kepala KUA Kecamatan Pinggir, saat ditemui SBN di kantornya menerangkan, “KUA Kecamatan Pinggir ini berstatus menumpang,di Gedung KUA milik Pemkab.Bengkalis bukan gedung milik Kemenag murni. Mengenai keadaan gedung yang rusak, kami sudah selalu menyampaikan kepimpinan, dan juga sudah beberapa kali melayangkan proposal bantuan dana untuk perawatan gedung KUA ini. Kami berharap, semoga KUA untuk Kecamatan Pinggir dapat cepat dibangun oleh Kemenag pusat ataupun Kakanwil Kemenag Riau”, terang beliau. "Apalagi untuk kebutuhan pemakaian sumber air untuk MCK, sangatlah dibutuhkan. Saat ini kami hanya menampung air hujan, dan apabila tidak hujan kami terpaksa membeli air”, tambah Kepala KUA Kecamatan Pinggir dengan nada memelas.

Suara Rakyat Riau

Tidak ada komentar:

Posting Komentar