Kamis, 07 Agustus 2014

September, Penerimaan Mahasiswa AKN

SRR - SIAK

Pasca dikeluarkan SK Kemendikbud Nomor 4807/E.E2.1/KL/2014 tertanggal 26 Juni 2014, Disdikbud langsung melakukan persiapan penerimaan mahasiswa Akademi Komunitas Negeri (AKN) Siak.

“Kami tetapkan jadwalnya, di bulan September penerimaan,” ujar Kadisdikbud Siak Drs H Kadri Yafis MPd, belum lama ini.

Kadri Yafis menyebutkan, pada penerimaan mahasiswa AKN Siak berjumlah 96 orang, dengan pilihan jurusan teknik kimia dan mesin dengan jenjang D2. Di samping itu, dalam pelaksanaannya nanti, AKN akan dibina oleh Politeknik Sriwijaya.

Dasar dari keberadaan AKN itu sebutnya, adalah UU Nomor 12 Tahun 2012, dimana ada satu entitas pengurusan tinggi yaitu AK. AK ini, bertujuan untuk mengakomodir anak-anak daerah melanjutkan perguruan tinggi, dan perguruan tinggi itu berada diwilayah tempat tinggalnya, yang merupakan hard skill, dalam menyerap pangsa kerja. “Mereka lulusan AKN ini, sudah memiliki sartifikasi tertentu sesuai dengan bidangnya,” katanya.

AK yang didirikan ini, nantinya jurusan yang disiapkan sesuai dengan segmentasi pasar kerja yang diperlukan. Sehingga perusahaan-perusahaan yang beroperasi di Siak, tak perlu merekrut tenaga luar dengan skil bidang yang sama.

“Meski gedungnya belum siap, namun sarana dan prasarana mengajar dan praktik telah disiapkan, jadi tak ada kendala berarti,” bebernya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar